rss
twitter
    Find out what I'm doing, Follow Me :)

AHLAN WA SAHLAN....

MARI KITA SALING BERBAGI ..
----------------------------------------------------------------

Cari Duit Lewat Sini >>

Protected by Tutorial Blogspot

Translate

Manfaat Madu bagi kesehatan  :
Obat Luka dan Borok
Madu selama berabad-abad telah digunakan untuk perawatan luka dan borok. Madu berisi glukosa dan enzim yang disebut oksidase glukosa, dimana pada kondisi yang tepat, dia dapat memecahkan glukosa madu menjadi hydrogen perokosida. Zat ini bersifat antiseptic yang sangat kuat. Artinya, hanya cukup mengoleskan sedikit saja pada tubuh yang luka, maka dalam waktu cepat luka itu akan tertutup kembali.

Merangsang pertumbuhan jaringan
Propolis, enzim, dam serbuk sari, vitamin, dan mineral dalam madu dapat pula merangsang pertumbuhan jaringan baru. Bila digunakan pada luka bakar, madu akan mempercepat penyembuhan dan mengurangi jumlah jaringan parut.

Menghaluskan kulit
Asam glukonat dan asam organic ringan lainnya yang terdapat dalam madu juga dapat melonggarkan ikatan-ikatan sel-sel kulit mati sehingga mempercepat regenerasi, mengurangi keriput dan garis penuaan. Selain itu juga menyeimbangkan minyak, dan meningkatkan elastisitas kulit. Madu juga mengandung gula dan asam amino yang membantu mempertahankan kelembaban kulit.

Antioksidan kuat
Madu memiliki kandungan antioksidan yang sangat tinggi sehingga menjaga tubuh dari serangan radikal bebas. Bahkan, antioksidan yang disebut “pinocembrin” hanya ditemukan dalam madu. Hal ini membuat tubuh anda lebih sehat, terhindar dari penyakit dan terlihat lebih awet muda.

Menurukan glukosa dan kolesterol darah
Meskipun lebih manis dari gula, madu memiliki indeks glikemik rendah kerena diserap ke dalam aliran darah secara bertahap. Anda yang memiliki diabetes harus mengurangi makanan berindeks glisemik tinggi karena akan mendorong lonjakan glukosa darah. Sementara madu adalah alternative pemanis yang paling aman dibandingkan gula atau gula sintesis. Beberapa penelitian bahkan menduga madu dapat menurunkan glukosa darah. Mineral dan vitamin alami dalam madu juga membantu menurunkan kadar LDL (kolesterol buruk) dalam tubuh.

Meringankan penyakit pernafasan
Madu juga sangat efektif untuk penyakit pernafasan. Sebuah studi yang pernah dilakukan di Bulgaria pada sekitar 18 ribu pasien, ditemukan bahwa madu membantu mengatasi bronchitis kronis, bronchitis asma, rintis kronis, alergi, dan sinusitis. Madu adalah obat yang efektif untuk filek, flu, dan infeksi pernapasan. Selain ketujuh manfaat di atas, madu secara keseleruhan sangat baik untuk dikonsumsi, karena mengandung banyak sekali vitamin dan mineral. Menurut penelitian pula disebutkan, bahwa semakin gelap warna madu, maka kandungan nutrisi di dalamnya semakin tinggi.



0 comments:

Post a Comment

Share this article